Institut Agama Islam Tarbiyatut Tholabah Kranji Merupakan suatu Instansi Perguruan Tinggi yang masih dalam naungan yayasan pondok pesantren Tarbiyatut Tholabah Kranji. Di awal tahun 2020 ini. Terutama di bulan februari, Institut Agama Islam Tarbiyatut Tholabah Kranji mempunyai program, yakni sosialisasi kampus di lembaga SLTA yang berada di area Lamongan, dan Gresik terutama di area pantura..
Hari ahad, 01 Maret 2020. IAI TABAH kranji menjalankan programnya yakni sosialisasi kampus di lembaga SMK Asy Syafi’iyah Lohgung Brondong Lamongan. Hari itu bukan yang pertama kalinya IAI TABAH sosialisasi kampus, tapi sudah kesekian kalinya.
Sekitar pukul 10.00 kami tim roadshow IAI TABAH memulai acara tersebut dengan penuh semangat dan gembira. Antusias siswa/i dari SMK Asy Syafi’iyah yang berjumlah 30 siswa/i baik putra ataupun putri mempunyai daya semangat yang sangat luar biasa untuk mengikuti sosialisasi kampus tersebut.. dengan harapan meraka dapat terarahkan sesuai dengan keinginan dan kemampuan yang dimiliki siswa/i tersebut dalam hal jenjang perkuliahan. Kami tim roadshow menyampaikan beberapa hal yang urgen, mulai dari keunggulan, program studi atau jurusan, relasi kampus, beasiswa dan lain-lain.
Tujuan diadakan roadshow kampus tersebut. Institut Agama Islam Tarbiyatut Tholabah Kranji mempunyai itikat baik yakni silaturahmi, membangun kedekatan atau relasi dengan lembaga SMK Asy Syafi’iyah Lohgung Brondong Lamongan. Selain itu misi besar yakni strategi penjaringan siswa agar bisa kuliah di Institut Agama Islam Tarbiyatut Tholabah Kranji (dnang).